JAKARTA: Dalam rangka menyiapkan pesepak bola muda berkualitas, Jakarta Raya League menggelar event Jakarta Football Expo 2024 di Jakarta International Stadium (JIS).
Kegiatan yang digelar mulai 19-22 Juni 2024 tersebut menghadirkan 43 club mulai dari U-9 hingga U-17.
Young Warrior, salah satu club yang turut berpartisipasi dalam event ini sukses meraih juara pertama.
“Kita dari Young Warrior tidak ada persiapan khusus karena sebenarnya tujuan kita ikut event ini untuk menyamaratakan bermain,” kata Coach Young Warrior Raden Rizky Prayoga di JIS, Jumat (21/6/2024).
Baginya, event ini menjadi ajang bagi anak-anak di clubnya untuk bisa mengexplore hal-hal baru dan chemistry baru.
“Sekaligus teman-teman yang belum bermain bisa bermain di sini,” tuturnya.
Ia mengungkapkan, anak-anak yang bergabung di dalam clubnya terbagi menjadi toddler yakni anak-anak berusia delapan tahun ke bawah.
“Kemudian ada U-9, U-10, U-11, U-12, U-13, U-14 sampai yang paling tua sekarang adalah U-15 dan event ini kita ikut yang U-11, kelahiran 2013,” sebutnya.
Ia menambahkan, berpartisipasi dan menang di event ini merupakan persiapan untuk langkah menjadi lebih baik ke depannya.
Kapten Young Warrior Dadan Al Fatin mengaku senang dapat berpartisipasi di event ini. Ia bahkan sangat optimis dapat memenangkan pertandingan ini.
“Kami optimis menang karena kerja sama tim cukup baik,” ujarnya.
Ia menyebut, tidak ada kendala saat bermain sepak bola siang tadi.
“Lapangan bagus, viewnya (pemandangan) juga bagus,” pungkasnya.(*)