Bontang – Sebanyak 30 rukun tetangga (RT) di Kelurahan Gunung Telihan, Kecamatan Bontang Barat, Kota Bontang mendapatkan Program Dua Ratus Juta (Produta).
“Ya, kita mendapatkan Produta dan anggarannya sekarang sudah berada di pihak kecamatan, namun belum bisa dicairkan sebab kita masih menyesuaikan dengan aturan baru pemerintah daerah,” kata Lurah Gunung Telihan, Hamdani belum lama ini.
Kepada Narasi.co Hamdani mengatakan dari program tersebut akan diberikan Rp 52 juta pada setiap RT di Kelurahan Gunung Telihan.
“Nanti diberikan per RT sebanyak Rp 52 juta,” ujarnya.
Ia mengatakan saat ini pihaknya tengah berusaha mengalihkan pengelolaan dari pihak ketiga menjadi swakelola masyarakat, agar anggaran Produta yang akan dicairkan bisa terserap masyarakat.
“Di tahun sebelumnya, anggaran ini dalam realisasi fisik maupun pengadaan dikelola oleh pihak ketiga, sehingga masyarakat hanya menikmati hasilnya, tapi di tahun ini kita berusaha seefisien mungkin agar anggaran tersebut terserap masyarakat,” ujarnya.
Kelurahan Gunung Telihan memiliki 30 RT oleh karena itu pemerintah harus menggelontorkan anggaran Produta senilai Rp 1,56 miliar.
“Ya, sekitar Rp 1,56 miliar kalau ditotal, dan secara rata-rata anggaran tersebut digunakan pembangunan infrastruktur serta pengadaan kebutuhan RT,” tutupnya.